Minggu, 30 Oktober 2022

PANCA KOSHA

 



Menurut Taittiriya Upanisad ada lima lapisan tubuh yang disebut dengan istilah Panca Kosha. Adapun bagian bagiannya antara lain :

1. Annamaya Kosha – Lapisan badan yang tersusun dari energi sari-sari makanan. Terdiri dari dua sub lapisan yaitu sthula sarira dan linga sarira.

2. Pranamaya Kosha – Lapisan badan yang tersusun dari energi prana, yaitu samudera besar energi pembentuk kehidupan yang ada di semua penjuru alam Semesta. Lapisan ini terkait jejaring energy prana, terdapat hal dasar yg perlu dijelaskan terlebih dahulu yg terdiri dari: Nadi, Cakra, Granthi dan Kundalini.

3. Manomaya Kosha – Lapisan badan yang tersusun dari energi pikiran biasa. Terdiri dari dua sub lapisan, yaitu “Sukhma Sarira dan Karana Sarira”.


4. Vijnanamaya Kosha – Lapisan badan yang tersusun dari energi pikiran yang halus dan sadar.

5. Anandamaya Kosha – lapisan badan yang tersusun dari energi alam semesta yang transenden.

Demikianlah sekilas pengetahuan tentang Panca Kosha, semoga bermanfaat. Rahayu.

Om Santih Santih Santih Om –sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar